Manga Pilihan



FAQ Pertanyaan seputar One Piece (Part 1)

FAQ PART 1

Q : Siapakah Pengarang One Piece
A : The Genius, Master Eiichiro Oda-Sensei

Q : Apa sih One Piece itu?
A : Orang-orang mengklaim One Piece sebagai “harta karun terbesar bajak laut” tetapi sesungguhnya belum ada secuil pun informasi ttg apa itu One Piece, kecuali letaknya yg diperkirakan berada di Pulau Raftel.

UPDATE

info pertama ttg One Piece muncul di Chapter 576. Saat itu Whitebeard berkata, jika One Piece ditemukan, maka dunia akan jatuh pada sebuah "perang akbar" yg melibatkan seluruh dunia.


Q : Apa itu “Will of D”?
A : Dalam dunia OP ada sejumlah orang yang memiliki inisial “D” pada namanya. Saat ini diketahui ada 8 orang berinisial D yaitu :

- Monkey D. Garp
- Monkey D. Dragon
- Monkey D. Luffy
- Jaguar D. Saul
- Marshall D. Teach
- Portgas D Ace
- Portgas D. Rogue
- Gol D. Roger

Orang2 berinisial D ini sering dihubungkan dengan “Will of D” atau “Hasrat dari D” tetapi sampai saat ni belum ada penjelasan pasti atas “Will of D” ataupun kepanjangan dari “D” itu sendiri. Teori yang populer adalah orang2 berinisial D tersebut aslinya berasal dari satu klan/keluarga besar.

Q : Berapa bounty(harga buruan) Roger, Whitebeard, Mihawk, Dragon, Kaidou, Shanks, Ace, Rayleigh, dan Big Mom?
A : Bounty mereka belum diberitahu di manga hingga sekarang. Kalau pun ada bounty poster mereka di internet, itu adalah fake/fanmade semata.

Q : Berapa bounty Teach alias Blackbeard?
A : Saat Moria bertanya pada Kuma tentang berapa bounty Teach, jawabannya adalah "zero"/ "nol". Kesimpulannya, Teach belum mendapatkan bounty.

Q : Siluet raksasa misterius yg muncul dari balik kabut pas Luffy dkk mennggalkan TB itu apa sih?
A : Masih misterius, belum ada penjelasan dari Oda.

Q : Apa itu “Harta Karun Kapten John”?
A : Harta karun kapten John adalah harta karun peninggalan bajak laut legendaris kapten John yg saat ini sedang diincar oleh Buggy. Buggy mengawali perburuannya di chapter 233, di sebuah pulau di Grand Line tetapi berakhir dgn kegagalan(karena peta harta karunnya palsu)
Belakangan, peta harta karun yang asli diketahui berbentuk gelang yang dipakai Luffy yg didapatnya dari Thriller Bark. Gelang itu akhirnya diberikan ke Buggy dgn sukarela supaya dia mau membantunya menolong Ace.
Setelah perang di Marineford usai, Buggy kembali pada krunya dan menunjukan gelang tersebut ke Alvida
Kemungkinan setelah ini Buggy masih akan melanjutkan pencarian harta karun kapten John...
Kapten John sendiri muncul sekilas di Thriller Bark sebagai jendral zombie milik Moria.
Perlu diperhatikan : harta karun yang dicuri oleh Nami di Thriller Bark bukanlah harta karun Kapten John. itu semua adalah harta karun yg dirampas dari bajak laut2 yg menjadi korban Moria.

Q : Saat Robin membaca poneglyph di skypiea, di situ juga ada tulisan Gold Roger, kan? Memangnya Roger bisa bahasa Poneglyph?
A : Di chapter 507 dijelaskan oleh Rayleigh bahwa Roger sesungguhnya tidak memiliki kemampuan memahami dan menerjemahkan poneglyph. Dia hanya memiliki, “The Power to hear the voice of things”(atau “kekuatan utk mendengar suara dunia” menurut terjemahan elexmedia).
Belum diketahui kekuatan macam apa itu. Yg jelas, dgn kekuatan tersebut, Roger jadi bisa menulis dalam bahasa poneglyph. Dan pada puncaknya, ia berhasil menemukan sejarah dunia. Untuk tahu lebih lanjut tentang Sejarah dunia, baca FAQ Sejarah yg hilang.

Q : Kenapa pedang Zoro yg “Yubashiri” bisa patah?
A : Saat pertempuran di atas Jembatan keraguan, Enies Lobby, Zoro menghadapi marinir yg memiliki Buah iblis “karat” yaitu kemampuan utk mengkaratkan segala macam logam dgn instan. Marinir tersebut berhasil mengkaratkan Yubashiri dan membuatnya patah berkeping2.

Q : Bagaimana nasib Moria setelah dikeroyok Doflamingo dan Pacifista?
A : Menurut kata Doflamingo di Chapter 595, Moria menghilang –hilang dalam artian “lenyap di tempat”-- begitu saja saat hendak dihabisi dan keberadaannya belum diketahui hingga kini.   

Q : Petir yg menyambar tempat ekseskusi Luffy di Logue Town itu gara2 kekuatan Dragon ya? 
A : Belum bisa dibuktikan meski ada kemungkinan begitu.

Q : Apa itu “chapter 0”?
A : Chapter 0 menceritakan tentang dunia OP 20 tahun yg lalu yaitu masa di mana bajak laut Gold Roger masih berjaya hingga saat dia dieksekusi. Chapter 0 dibuat sebagai prolog dari Movie OP ke-10 berjudul “One Piece Film : Strong World” yg akan berpusat di tokoh villain bernama Kinjishi no Shiki. Shiki sendiri adalah bajak laut veteran yang pernah jadi rival terberat Roger saat 20 tahun yang lalu.
Untuk lebih jelasnya silahkan baca sendiri chapternya ^^   

Q : Apa itu "haki" ?
A : haki adalah kekuatan tersembunyi yg ada pada tiap mahluk hidup. Kekuatan ini muncul dalam bentuk “Kehadiran”, “Semangat juang”, dan “intmidasi”. Namun sebagian besar manusia tidak menyadari kekuatan ini dan mungkin gagal mengeluarkannya hingga mereka mati.